Halo gan, kembali lagi bersama saya Alexsierra. Kali ini saya ingin membahas tentang cara menerapkan Seo On Page di blogger / blogspot. Namun sebelum itu, alangkah baiknya bila kalian follow page Facebook @faithful kami agar tidak ketinggalan informasi terupdate lainnya.
Seo On Page Blogger | Tips & Trick
Blogger atau blogspot adalah sebuah provider layanan pembuat website / blog. Hingga saat ini, masih banyak yang berspekulasi bahwa Blogspot tidak lebih baik dari Wordpress.
Namun, bagi admin itu tidak penting.
Karena bila tulisan penulis tidak mampu menggaet hati para pembaca, maka sia-sia saja perdebatan panjang dan melelahkan itu. Nah pada kesempatan yang berbahagia ini, izinkanlah admin untuk sharing sedikit tips untuk membuat tulisan yang maksimal di mata Search Engine, atau lebih dikenal dengan On Page SEO.
SEO sebenarnya ada 2 macam yakni :
- On Page
- Off Page
Nah, artikel kali ini akan menjelaskan sedikit tentang peranan On page dalam Search Engine. Admin akan menjelaskan Secara Singkat mengenai On Page dengan persamaan 'Salesman'.
Yap, mengapa Salesman? Begini singkatnya seorang salesman akan menawarkan produknya ke konsumen. Hal ini mirip dengan kita yang berprofesi sebagai blogger. Hal pertama yang harus kita perhatikan sebelum menginjakkan kaki ke tempat konsumen adalah diri kita sendiri.
Itulah yang dinamakan on page, yakni cara berpakaian yang benar (Disebut: Template). Apakah pakaian kita sudah rapi? tidak mencolok & sangat Friendly?
Setelah kita memastikan pakaian kita sudah layak, kita tentu harus memperhatikan tata bicara (Disebut: Penulisan).
Nah, apakah cara menulis kita sudah benar? tidak menyinggung SARA? dll.
Pakaian & Cara Berbicara Sudah oke, Sekarang kita harus memastikan bahwa proposal mudah dipahami & dibaca konsumen (Disebut: Sitemap & Navigasi Blog).
Dengan proposal yang baik & benar, tentu konsumen akan langsung memahami produk apa yang kita jual, keunggulannya serta kenyamanan dalam membaca.
Manfaat seo on page untuk blog adalah mendapatkan natural traffic dari Google. Selain itu, artikel yang ditata menggunakan teknik on page jelas terlihat lebih rapi & profesional.
So, Ready for the tips & trick? Let's Get it.
Strategi membuat Artikel On Page
1. Penggunaan Judul Yang Tepat & Berisikan Keyword
Bila kalian adalah seorang blogger baik profesional maupun amatir, tentu menggunakan judul yang tepat adalah teknik yang baik di mata Search Engine. Jangan pernah menggunakan Judul yang click bait atau istilahnya memancing klik namun tidak sejalan dengan isi artikel.
Semisal kalian ingin fokus dengan Keyword On Page, maka penulisan kata target 'on page' harus tersedia di Judul artikel. Sebisa mungkin jangan terlalu berlebihan / Alay dalam membuat Judul. Make it simple & Looks Profesional.
2. Menggunakan Meta Description Di Setiap Artikel
Meta description adalah sebuah rujukan atau tulisan yang terdapat disebuah blog, hal itu bisa disebut dengan Spoiler. Nah, dalam meta description tentu anda harus memasukkan Keyword di dalamnya. Misalkan anda memilih Keyword 'langkah-langkah seo on page', maka di dalam meta description harus mengandung kata tersebut.
Cara setting meta description di blogger:
- Masuk ke Setelan / Setting
- Cari menu Dasar / Basic
- Klik 'on' di Description
Setelah meta Description telah on, untuk selanjutnya dalam memposting artikel agar memberikan Keyword di Meta description.
3. Gunakan Heading Tag (Berisi Keyword)
Penggunaan heading tag selain terlihat rapi, jelas akan menendang nilai seo anda. Penting untuk kalian ketahui, keyword yang dimasukkan ke dalam heading tag juga tidak boleh Over.
Sederhananya, bila artikel kalian hanya mengandung 300 kata saja, usahakan menggunakan heading tag berisi keyword yang wajar dengan 1 buah saja.
Namun bila artikel kalian 500 kata ke atas, maka kalian bisa optimasi keyword dengan Heading tag sebanyak 2 buah.
Ingat juga yah, jangan menggunakan bahasa yang terlalu dipaksakan dalam Heading Tag.
4. Permalink Singkat, padat & Berisi Keyword
URL merupakan salah satu komponen penting dalam Seo On Page. Untuk itu, penggunaan URL yang singkat & berisi keyword sangat direkomendasikan oleh para pakar seo. Terlebih untuk kita yang menggunakan provider Blogspot, URL sudah otomatis disertakan tanggal.
Penting! jangan pernah menghapus tanggal yang telah diset otomatis oleh penyedia layanan blogspot. Karena jelas itu akan mengganggu skor SEO anda.
5. Optimasi Gambar & Sertakan ALT text Keyword
Dalam membuat sebuah artikel, tentu kita selalu membubuhkan sebuah gambar. Yap, karena tanpa gambar, tulisan anda akan terasa hambar. Bahkan sekelas WIKIPEDIA, juga terdapat gambar agar tidak monoton dalam membaca.
Namun, harus kamu perhatikan bahwa gambar tidak semerta-merta hanya dilampirkan. Dalam SEO, gambar dengan ukuran yang besar jelas akan membuat loading blog menjadi berat, untuk itu kalian harus mengoptimasi gambar tersebut agar tidak terlalu berat untuk blog.
Selain itu, kalian juga harus menerapkan ALT text pada gambar & URL Link yang telah kalian rincikan.
6. Masukkan LSI ke Dalam Artikel
LSI atau Latent Semantic Indexing adalah komponen pendukung dalam on page. Mengapa? Keyword anda akan dikuatkan dengan berbagai informasi yang relatif.
Cara yang paling signifikan dalam mencari LSI adalah menggunakan sugesti google yang muncul di paling bawah pencarian.
Masukkan LSI yang tersedia ke dalam artikel dengan cara yang natural & tidak memaksa. Karena Sebagus apapun teknik On page tanpa memperhatikan User Experience / Kepuasan pembaca tentu tidak akan menghasilkan hasil yang baik.
7. Gunakan Internal Link & Outbound Link
Misalkan anda memiliki Label / Category : Keluarga, Kesehatan, Unik, dll. Gunakan internal link (link yang mengarah ke artikel anda sendiri / blog anda sendiri) untuk mengarahkan artikel anda ke Label-label tersebut.
Apabila kalian kurang paham, boleh dikunjungi situs-situs besar seperti : Liputan6 , Viva, Detik , Kompas, dll. Mereka menggunakan teknik on page internal link melalui Category / Label.
Sedangkan untuk Outbound Link, sertakanlah link yang menjadi acuan atau referensi anda dalam membuat artikel.
Niscaya, kekuatan yang diberikan google akan semakin berpengaruh.
Sekian artikel mengenai panduan on page dalam blogger ini kami rangkum. Semoga informasi ini dapat berguna dan memajukan dunia blogging indonesia.
0 Komentar