Via : hobiternak |
AWENWU.id - Berpetualang di dalam negeri? Tentu saja Banyak pilihan alternatif yang bisa dijelajahi. Dalam kesempatan ini AWENWU.id mencoba memilih SOLO sebagai Bahan Diskusi untuk Destinasi Wisata Populer di INDONESIA.
Kota Solo yang biasa dikenal dengan nama SURAKARTA merupakan Salah satu kota dalam daerah Jawa Tengah yang tidak terlepas dari sejarah Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat. Solo merupakan Kota yang termasuk dalam Pemerintahan Kerajaan Mataram Islam, dan di dalam bahasa Jawa Kata "sala" dilafalkan dengan (o) sehingga Menjadi Solo.
Sebelumnya penting untuk kamu ketahui tentang Hotel Murah yang direkomendasikan oleh 'PERGIMULU' Catat yah!
•Brothers Inn, Jl. Raya Dlopo Blok GP 73 Solo Baru, Solo,
•favehotel Adi Sucipto Solo, Adi Sucipto Street No 60, Banjarsari, Solo,
•Best Western Premier Solo Baru, Jl. Ir. Soekarno, Nampan, Madegondo, Grogol, Solo
•Red Planet Solo, Jl. Dr. Soepomo No 49, Solo, Solo
•favehotel Solo Baru, Jalan Ir Soekarno, Grogol, Solo Baru, Solo
•Lorin Solo Hotel, Jl. Adi Sucipto 47 Solo, Solo,
•The Alana Solo Hotel & Convention Center, Jalan Adi Sucipto, Colomadu, Karanganyar, Solo
•Solo Paragon Hotel & Residences, Jl. Dr. Soetomo Surakarta, Solo
•Syariah Hotel Solo, Jl. Adi Sucipto No. 47, Solo
•Grand Orchid Hotel Solo, Jalan Gajah Mada No. 29 , Solo
•Amaris Hotel Sriwedari, Jalan Kebangkitan Nasional No. 24, Solo
•Hotel Brothers, Jl. Ir Soekarno Blok AC 25, Solo Baru, Solo
•Pose In Solo, Jl. Monginsidi No. 125, Solo
•Aston Solo Hotel, Jalan Slamet Riyadi No.373, Solo
•Grand HAP Hotel, Jl. Brigjend Slamet Riyadi No. 331 Solo
•Asia Hotel Solo, Jalan Monginsidi No.1 , Solo
Nah Bagi kamu yang ingin berlibur ke Solo berikut List yang bisa kamu jadikan destinasi Liburan akhir pekan.
Via : Xelevi |
1. Keraton Kasunanan Solo
Lokasi Bersejarah ini terbuka untuk umum atau siapapun yang ingin masuk dan melihat keindahan dalam Keraton. Keraton yang dibangun pada tahun 1745 oleh Raja Paku Buwowno II akan memberikan pengalaman anda merasakan suasana kerajaan yang kental. Namun Keraton kasunanan ini memiliki aturan hari dan jam kunjungan sebagai berikut :
Senin–Kamis : 09.00–14.00 WIB.
Sabtu dan Minggu : 09.00–15.00 WIB.
Jumat : tidak buka/tutup.
Via : Wisatayogyakarta |
2. Pasar Klewer
Nah Klewer disini bukan Klewer-klewer yang seperti anda bayangkan. Pasar Klewer Solo Merupakan Pasar Destinasi nomor satu pasalnya di pasar ini tentunya dikhususkan untuk Belanja oleh-oleh khas dari Solo.
Apa yang terkenal dari Solo? Tentu Batiknya dong dan aneka Batik bisa anda temui di Blok C Pasar Klewer. Bila anda ingin Wisata Kuliner Khas Solo bisa berjalan ke Blok D karena disanalah anda akan menjumpai berbagai makanan khas seperti : Dodol,Jenang,Enting-enting,Kacang,Ampyang,Belut goreng,Keripik Bayem, Bakpia dan aneka jajan lainnya.
Via : Hijrahmuslimah |
3. Grojogan Sewu Tawangmangu
Lokasi yang satu ini merupakan air terjun yang paling terkenal di kota Solo yang bertepatan di sisi barat Gunung Lawu. Selain menikmati air terjun anda akan dimanjakan dengan berbagai Fasilitas dan wahana lain seperti Mini Waterboom, Out bond & Flying Fox.
Via : SurakartaTravel |
4. Kampung Lawean dan Kauman
Nah berkunjung ke Solo tentu sangat tidak meriah bila tidak berkunjung ke salah satu Perkampungan yang Terkenal atas tenunan Batiknya. Perbedaan Batik dari Kedua kampung tersebut terletak pada sisi Terang dan Motif warnanya. Berlibur dengan keluarga anda akan bisa melihat proses pembuatan batik tulis,batik cap,proses pencelupan hingga pencucian dan penjemuran.
Setelah Puas Beraktifitas di siang hari , tentunya anda akan memilih berkeliling Mal di malam hari, Dicatat yah nama mal-mal nya.
•Solo Grand Mall
•Solo Square
•Solo Paragon Mall
•Hartono Mall
•The Park Solo